Rumah Bambu yang aman dan nyaman

Perubahan musim dan cuaca di indonesia yang akhir-akhir ini mengalami perubahan anomali yang cukup drastis,sering membuat suasana di dalam rumah menjadi tidak nyaman.

Saat siang udara di dalam rumah terasa panas dan kalau malam hawa dingin terasa menusuk tulang.
Di perlukan bangunan rumah yang bisa mengeliminir perubahan suhu yang cukup ekstrim tersebut,agar bisa membuat nyaman bagi penghuninya.
Karena seperti kita ketahui,dari tempat tinggal yang nyaman dan aman,akan tercipta kedamaian.

Rumah berbahan dasar bambu bisa menjadi salah satu solusi alternatif cerdas untuk mengatasi permasalahan perbedaan suhu yang signifikan antara suhu pada siang hari dan malam hari.
Karena pada dasarnya rumah berbahan dasar bambu pada siang hari akan meredam hawa panas yang akan masuk ke dalam rumah dan akan mengeluarkan kehangatan yang tersimpan saat malam hari.

Rumah bambu merupakan teknologi warisan nenek moyang indonesia yang terbukti efektip mengatasi permasalahan konstruksi di indonesia,terutama bangunan rumah tinggal.
Terbukti bangunan bambu cukup kuat menahan guncangan saat terjadi gempa bumi , dan memberikan kenyamanan dan kehangatan di dalam rumah,sehingga membuat betah penghuninya.

Konstruksi bangunan bambu yang terangkai dengan sambungan engsel dan sendi akan bergerak fleksibel mengikuti arah goncangan saat terjadi gempa Bumi, sehingga tidak akan terjadi kerusakan fatal bagi bangunan itu sendiri dan tidak me.bahayakan penghuninya,karena selain strukturnya yang kuat,apabila terjadi hal terburuk sekalipun,material bambu yang ringan tidak akan terlalu berbahaya bila runtuh.
Berbeda dengan rumah beton yang materialnya "rigid"(kaku) akan mudah hancur apabila mengalami guncangan dan pasti akibatnya akan lebih parah andai tertimpa bongkahan puing bangunan tersebut.
Oleh karena itu nenek moyang kita telah mengajarkan suatu budaya,hasil karya seni,dan arsitektur konstruksi tempat tinggal yang adiluhung dan jauh lebih aman dan nyaman yaitu Rumah Bambu.
Sudah sepantasnya bila kita sebagai generasi penerus bisa lebih cerdas dalam memilih dan merancang bangunan tempat tinggal,sekaligus melestarikan peradaban kebudayaan warisan leluhur.

Berikut ini vidio proses pengerjaan rumah bambu  :



Share on Google Plus

Kontak Anonim

Alamat Kantor: Jl.Raya LASWI - Majalaya , Kampung Sukawening Rt.02 Rw.04 ,Desa Padaulun , Majalaya , Kab.Bandung. Buka setiap hari kerja pukul 09.00 - 17.00 WIB (Hari Jumat libur). Tlp./SMS/WA: 085813881899 (Muhamad Romli/Obie).

0 komentar anda :

Posting Komentar